Rabu, 10 Agustus 2011

Batuan, Part 2

Batuan Sedimen
Batuan sedimen memiliki 3 kategori, yakni menurut tenaga yang mengendapkannya, tempat diendapkannya & cara pengendapannya.
Berdasarkan tenaga yang menggendapkan:
  1. Akuatis (air), batuan sedimen yang berasal dari pengendapan butir – butir batuan oleh air sungai, danau, atau air hujan.
  2. Aeolis/aeris (angin), batuan yang berasal dari pengendapan butir – butir batuan oleh angin
  3. Glasial (gletser), batuan yang berasal dari pengendapan butir – butir batuan oleh gletser
Berdasarkan tempat pengendapan:
  1. Teritris, batuan yang diendapkan di darat
  2. Marine, batuan yang diendapkan di laut
  3. Limnis, batuan yang diendapkan didanau
  4. Fluvia, batuan yang diendapkan di sungai
  5. Glasial, batuan yang diendapkan di es/gletser
Berdasarkan cara pengendapan:
  1. Mekanis, batuan yang diendapkan secara mekanik tanpamengubah susunan kimianya.
  2. Kimiawi, batuan yang diendapkan secara kimia. Contohnya, batu kapur
  3. Organik, batuan yang diendapkan melalui kegiatan organik.Contohnya, terumbu karang.
Batuan Peralihan/Metamorf
Dibagi dalam 3 bagian, yaitu:
  1. Metamorf kontak (metamorf termal) (suhu), batuan yang berubah karena pengaruh suhu yang sangat tinggi. Suhu yangsangat tinggi karena letaknya dekat dengan magma, antara lain di sekitar batuanintrusi
  2. Metamorf dinamo (metamorf kinetis) (tekanan), batuan yang berubah karena pengaruh tekanan yang sangat tinggi, dalamwaktu yang sangat lama, dan dihasilkan dari proses pembentukan kulit bumi olehtenaga endogen
  3. Metamorf pneumatolitis kontak (pengaruh gas), batuan yang berubah karena pengaruh gas – gas dari magma. Contohnyakuarsa dengan gas borium berubah menjadi turmalin (sejenis permata) dankuarasa dengan gas fluorium berubah menjadi topas (permata berwarna kuning).
Tau kan sekarang batuan pembentuk muka bumi itu apa aja. Sekarang kita tau deh batu ini dan itu masuk kelompok batuan apa. Wish U SMARter & creaTIVEr.

kembali ke, Batuan, part 1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar